Manado,MS – Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VIII Brigadir Jenderal TNI (Mar) I Wayan Ariwijaya, S.E., CFrA., membuka Rapat Anggota Pertanggung Jawaban (RAPJ) Pengurus Puskopal Armada II Bitung Tahun Buku 2020 di ruang Serbaguna Markas Komando Lantamal VIII, Jl. Yos Sudarso No.1 Kairagi Weru, Paal Dua Manado. Kamis (22/4)
Penyelenggaraan rapat ini, memiliki makna penting sebagai forum laporan pertanggungjawaban pengurus Puskopal Armada II Bitung kepada seluruh anggota dalam menjalankan manajemen koperasi selama satu tahun buku, mengetahui sejauhmana kinerja pengurus dalam memberikan kontribusi untuk meningkatkan anggotanya serta sebagai wahana formal untuk menampung dan mewadai ide pemikiran maupun aspiratif dari anggota.
Dalam sambutannya Danlantamal VIII menegaskan bahwa sebagai badan usaha yang dikelola dan diarahkan untuk kepentingan bersama, maka Puskopal harus transparan dalam memberikan laporan pertanggungjawaban dan perhitungan neraca kepada seluruh anggota koperasi. “Keterbukaan tersebut akan menumbuhkan keinginan dan kemauan seluruh anggota Lantamal VIII beserta keluarganya untuk ikut berperan secara aktif, pungkasnya.
Pada RAPJ tersebut dihadiri Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sulawesi Utara (Kadiskop Sulut) Ir. Ronald Sorongan, Msi., Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) Sulut, Para Asisten Danlantamal VIII, Kakuwil Lantamal VIII, Pengawas Puskopal, Kepuskopal Armada II Bitung beserta pengurus.
(Eman))