Legislator Gedung Cengkih Ikuti Bimtek
Minahasa,MS – Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut) menggelar kegiatan Bimbingan Tekhnis (Bimtek) bagi legislator yang duduk di gedung cengkih.Kegiatan yang di gelar pada selasa (27/4/2021) mengambil tempat di hotel mercure Tateli Minahasa.
Kegiatan berlangsung dalam dua sesi dengan tim kementerian dalam negeri yang membawakan materi
– Pertanggung jawaban reses dan penyusunan pokir DPRD
– Public speaking.
Berty Kapojos salah satu legislator yang mengikuti kegiatan mengatakan bahwa bimtek yang di gelar sangat bermanfaat dan mengapresiasi kegiatan yang di gelar pihak sekretariat.
“Sangat mengapresiasi dengan kegiatan ini dimana kita mendapatkan hal yang bermanfaat dalam melaksanakan tugas sebagai wakil rakyat ” jelasnya.
Ketua komisi III DPRD Sulut ini pun mengharapkan agar materi yang mungkin belum lengkap agar Pada kegiatan (bimtek) berikut bisa di lengkapi
“Pada sesi ke dua materi yang di sampaikan belum lengkap,mungkin pada kegiatan berikut bisa di lengkapi” harap legislator daerah pemihan (dapil) Bitung-Minut ini.
Sementara itu ketua DPRD Sulut dr.Andi Silangen menyampaikan terima kasih pada seluruh anggota DPRD Sulut yang telah mengikuti kegiatan,
“Terima kasih kepada tim nara sumber yang luar biasa dan terima kasih kepada teman-teman anggota DPRD yang telah mengikuti kegiatan bimtek ini”
pungkasnya saat menutup kegiatan.
(Jem)